Bekasiraya.id – Sepekan jelang Idul Adha 1446 H, lapak pedagang musiman yang menjual hewan kurban mulai bermunculan di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Salah satunya lapak herwan kurban, Morganite Farm, Setu, yang menjual kambing jenis Etawa Jawarandu, hasil persilangan antara kambing Etawa dan kambing Kacang.
Kambing Etawa Jawarandu diketahui menjadi salah satu hewan kurban yang paling banyak dicari karena memiliki tubuh yang lebih besar, dengan bobot di atas 40 kilogram.
Catur (48), sang pemilik lapak mengaku telah menjual sebanyak 60 ekor dari total 100 ekor kambing yang dbawanya dari Banjarnegara, Jawa Tengah.
“Sisa 40 ekor lagi,” katanya saat dikunjungi di lapak, Jumat, 30 Mei 2025.
Harga yang dipatok Catur untuk satu ekor kambing juga cukup bervariasi, yakni antara Rp 3,5 juta hingga 7,5 juta, tergantung ukuran dan berat tubuh.
Menurutnya, pembeli hewan ternaknya mulai ramai di saat mulai mendekati Lebaran Haji. Catur sendiri menargetkan penjualan hingga H-1 Idul Adha.
“Kalau gak habis, ya bawa pulang, dijual di pasar hewan Banjarnegara, Jateng,” ungkapnya.
Catur juga memastikan seluruh kambing yang dijual dalam kondisi sehat dan sudah menjalani pemeriksaan oleh dinas terkait.
“Aman, sudah lulus cek kesehatan kurban. Kita langsung ambil dari petani,” akunya.
Tinggalkan Balasan