Jawa Barat merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki beberapa daerah sebagai pusat ekonomi dan pertumbuhan.
Provinsi yang dijuluki Pasundan itu memiliki 9 kota dan 18 kabupaten, yang beberapa diantaranya masuk sebagai daerah terkaya, melihat dari Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) per kapitanya.
Berikut 10 daftar kota/kabupaten terkaya di Jawa Barat berdasarkan PDRB sepanjang tahun 2023, sebagaimana dikutip dari akun YouTube MhsGeo:
10. Kota Bekasi
Siapa sangka Kota Bekasi menjadi urutan terbuncit sebagai kota terkaya di Jawa Barat. Kota Patriot ini tercatat memiliki PDRB per kapita mencapai Rp 45,28 juta.
9. Kabupaten Bogor
Di urutan kesembilan ada Kabupaten Bogor, yang menghasilkan PDRB per kapita mencapai Rp 51,38 juta.
8. Kota Bogor
Kota Bogor masuk sebagai kota terkaya di Jawa Barat yang berada di urutan kedelapan, dengan PDRB per kapita mencapai Rp 53,23 juta.
7. Kabupaten Indramayu
Selanjutnya ada Kabupaten Indramayu di urutan ketujuh, dengan PDRB perkapita mencapai Rp 54,67 juta.
6. Kota Cimahi
Posisi keenam kota/kabupaten terkaya se-Jawa Barat dipegang oleh Kota Cimahi yang menghiasi PDRB per kapita mencapai Rp 68,55 juta.
5. Kabupaten Purwakarta
Kabupaten Purwakarta berada di urutan kelima sebagai kota/kabupaten terkaya, dengan PDRB per kapita mencapai Rp 79,20 juta.
4. Kota Cirebon
Kota Cirebon menjadi kota terkaya di Jawa Barat yang berada di urutan keempat dengan PDRB per kapita mencapai Rp 84,14 juta.
3. Kabupaten Karawang
Kabupaten Karawang menjadi kabupaten terkaya di Jawa Barat yang berada di urutan ketiga dengan PDRB per kapita mencapai Rp 115,17 juta.
2. Kabupaten Bekasi
Di posisi kedua kota/kabupaten terkaya ada Kabupaten Bekasi, dengan PDRB per kapita mencapai Rp 121,65 juta.
1. Kota Bandung
Dan posisi pertama kota/kabupaten terkaya se-Jawa Barat dipegang oleh Kota Bandung, dengan PDRB per kapita mencapai Rp 140,14 juta. (***)