Masa kampanye Pilkada menjadi momen penting bagi calon kepala daerah meyakinkan para pemilih melalui visi misi. Alhasil mereka pun berlomba-lomba menebar janji-janji manis demi berebut suara pemilih.
Salah satunya calon Wali Kota Bekasi Heri Koswara yang mendapat dukungan dari komunitas UMKM, pedagang kaki lima (PKL) dan ojek online (ojol).
Heri menyampaikan salah satu visi misinya berkaitan dengan pelaku UMKM, PKL dan ojol. Ia berjanji untuk memajukan kesejahteraan para komunitas tersebut.
“Alhamdulillah kita mendapatkan dukung dari penggiat UMKM dan PKL yang menyebutkan dirinya sebagai relawan Hersol Solid,” ujar Heri, Selasa (8/10/24).
Menurutnya, sudah merupakan kewajiban pemerintah daerah untuk memberikan bantuan kepada penggiat UMKM, PKL dan ojek online. Karena itu ia akan fokus memerhatikan nasib para komunitas tersebut apabila terpilih.
“Kita nanti akan menangani UMKM dengan serius karena ini berkaitan dengan lapangan pekerjaan. Harus ada political will dari pemerintah untuk mendampingi mereka,” ucap Heri.
Sementara Ketua Relawan Hersol Solid, Andrian mengatakan para relawan Hersol Solid terdiri dari komunitas UMKM, PKL dan ojol. Mereka mengaku mendukung paslon nomor urut 1 itu karena menginginkan perubahan.
“Mereka memang sengaja bergabung untuk bergabung di Hersol Solid, karena mereka ya punya impian untuk ke depan Kota Bekasi lebih baik,” tandas Andrian.