Senin, Februari 17, 2025
BerandaPeristiwa20 Tahun Bekerja, ART di Bekasi Diduga Bawa Kabur Brankas Majikan Senilai...

20 Tahun Bekerja, ART di Bekasi Diduga Bawa Kabur Brankas Majikan Senilai Ratusan

Seorang ART di Bekasi diduga membawa kabur brankas milik majikannya yang berisi berlian dan mata uang asing senilai ratusan juta rupiah.

Seorang asisten rumah tangga (ART) berinisial ER, diduga kabur usai mencuri sebuah brankas dari rumah majikannya di Perumahan Harapan Indah, Medansatria, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Korban, Heni Kusuma (51) mengatakan brankas berukuran medium tersebut berisi perhiasan beserta sejumlah mata uang asing, yang totalnya senilai ratusan juta rupiah.

Peristiwa itu sendiri berlangsung pada Rabu, 28 Agustus 2024. Suami korban yang mengetahui brankas di dalam kamar mereka telah raib, langsung menelepon korban sekira pukul 13.00 WIB.

[bacajuga judul="Baca Juga:" berdasarkan="tag" mulaipos="3"]

Korban yang kala itu sedang berada di kantor, kaget mendengar kabar tersebut. Ia pun lebih kaget lagi saat mendengar ART mereka tak kunjung kembali dari pasar.

Korban lantas menyuruh sang suami untuk mencari tahu keberadaan ER ke lingkungan sekitar. Setelah menanyakan ke security perumahan, barulah diketahui jika ER pulang ke kampung halamannya tanpa pamit.

“Kok enggak bilang-bilang, ada apa? Katanya Pak Satpam bilang, ada yang meninggal,” ujar Heni, Selasa (17/9/2024).

[bacajuga judul="Baca Juga:" berdasarkan="tag" mulaipos="6"]

Heni pun mulai mencurigai kepergian ER yang tidak berpamitan. Terlebih kepergiannya dibarengi dengan menghilangnya brankas di kamar korban.

Untuk memastikan, sepulang dari kantor, Heni langsung mengecek CCTV yang berada di pos security. Dari rekaman terlihat ER mengangkut sejumlah barang, salah satunya bed cover.

“Bawa (barang) berat-berat kayaknya, tapi kayak (brankas) ditutupin pake bed cover, dibonceng sama ART yang sebelah rumah saya. Katanya mau ke laundry, naruh barang di situ, titip, terus dia balik lagi, baru pulang (ke kampung),” ungkapnya.

Menurutnya, brankas yang raib tersebut berisi berlian hingga sejumlah mata uang asing. “Ditaksir kalau semuanya, itu beserta sama surat-suratnya ya, surat-surat perhiasan itu, sekitar Rp 375-400 juta,” paparnya.

Heni tak menyangka jika ER tega berbuat demikian kepada keluarganya. Terlebih mengingat ER sudah bekerja di rumahnya selama kurang lebih 20 tahun, dan sudah dianggap bagian dari keluarga.

Merasa kecewa dan dirugikan, Heni pun melaporkan kasus pencurian tersebut ke Polsek Medansatria agar segera ditindaklanjuti.

Baca juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linimasa

Dirut Perumda Tirta Patriot Diduga Terseret Kasus Ijazah Palsu

LSM Trinusa melaporkan dugaan ijazah palsu oleh Direktur Utama Perumda Tirta Patriot Kota Bekasi berinisial AIF. Yang bersangkutan diduga menggunakan ijazah palsu saat seleksi...

Jelang Akhir Jabatan, Gani Pamitan ke Forkopimcam

Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad bersilaturahmi sekaligus berpamitan kepada jajaran Forkopimcam, di akhir masa jabatannya. Di antaranya ke kantor Kecamatan Pondok Melati...

Antuasias Warga Bekasi Ikut Perayaan Cap Go Meh

Perayaan Cap Go Meh kembali meriahkan Imlek 2576/2025 di Margahayu, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat, setelah setahun sempat ditiadakan. Pawai ini mendapat animo...

Angkot dan Minibus Adu Banteng di Bekasi

Sebuah mobil angkutan umum (angkot) terlibat adu banteng dengan mobil minibus di Jalan Pangeran Jayakarta, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat. Kedua mobil mengalami...

2 Kejadian Curanmor di Bekasi, Pelaku Diduga Sama

Sebuah video yang memperlihatkan detik-detik pelaku curanmor beraksi di tengah keramaian, terekam CCTV dan viral di media sosial. Pelaku memanfaatkan kunci motor yang masih...

KPU Tetapkan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi Terpilih 2025-2030

KPU Kota Bekasi menetapkan pasangan Tri Adhianto dan Harris Bobihoe sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi periode 2025-2030. Hal ini sesuai putusan...

100 UMKM Kota Bekasi Ramaikan Gebyar Bazaar

Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi menggelar Gebyar Bazaar 100 UMKM di Plaza Kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi. Giat ini menggandeng Ikatan Pengusaha Muslim Indonesia (IPEMI)...

Cara Pemerintah Daerah Lestarikan Kebaya di Bekasi

Dinas Koperasi dan UKM (Diskopukm) Kota Bekasi bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda), Indonesia Fashion Modest dan Make Over menggelar event "Bekasi Berkebaya 2025"...

Pilkada Kota Bekasi Masuk Tahapan Keputusan Wali Kota Terpilih

Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bekasi menggelar Rapat Evaluasi Pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) di Hotel Seruni, Kabupaten...

Susana Haru Warnai Rapat Minggon di Medan Satria

Jelang akhir jabatan, Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad masih menjalankan aktivitas rutin, salah satunya memimpin rapat koordinasi di tiap-tiap kecamatan. Kali ini Gani...

Berita Terpopuler